Alasan kita kenapa harus cinta indonesia

Bukan cinta kepada pasangan, Cinta pada mantan ataupun cinta pada Pacar Orang.. tapi kali ini kita akan membahas yang lebih dahsyat lagi. Yups.. sesuai judulnya, kita akan bahas alasan kenapa kita harus Cinta kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta ini. Banyak anak muda berteriak, menulis, menggambar, mengumbar-umbar kecintaannya terhadap indonesia, tapi... apakah mereka tau alasan-alasan kenapa mereka bisa Cinta Indonesia? Kadang Untuk Cinta emang gak butuh sebuah alasan ( itu cuma alasan saja (

Terpaksa
Karena kita lahir di Indonesia, Besar di Indonesia, Mengenyam pendidikan di Indonesia apalagi Ber-KTP Indonesia. Mau gak mau, suka gak suka kita harus CINTA KEPADA INDONESIA. Ya masa kita orang indonesia tapi cintanya sama Malaysia, singapura atau timor leste.. ya nggak mungkinlah. Alasan ini  mungkin juga akan berlaku buat warga negara lain. Misal : Orang Amerika Pasti Cinta kepada Negara Amerika.
 

Keragaman Bahasa
Ini yang paling unik dan paling bisa kita banggakan dari negara-negara yang ada di dunia. Bagaimana tidak, Indonesia mempunyai banyak gaya bahasa yang berbeda di setiap daerah, kota atau provinsi.Apalagi sekarang tercatat ada tambahan satu bahasa yang menjadi favorit di kalangan remaja yaitu bahasa 4L4Y. Terlepas dari semua itu banyaknya banyak akan melebur menjadi satu menjadi bahasa Indonesia. Suatu Bahasa Persatuan yang mampu menyatukan Segala golongan.

Cewek Indonesia Cantik-Cantik
Sekarang gue baru sadar ternyata cewek di Indonesia itu cantik-cantik.Apalagi Udah cantik-cantik spikable lagi.... hmm. Kalo yang yang satu ini baik Cowok ataupun cewek pasti banyak yang setuju nih.. heee

Tanpa Alasan
Sesungguhnya tidak ada alasan yang cukup logis untuk mencintai Negara yang bernama Indonesia ini. Semua tergantung dari kesadaran Masyarakat masing. Semua Orang Indonesia Sudah Pasti Cinta Indonesia tapi Yang jadi Pertanyaan "BAGAIMANA CARA KITA MENCINTAI INDONESIA??"

Related Posts:

0 Response to "Alasan kita kenapa harus cinta indonesia"

Posting Komentar

.